UPDATE! Perkembangan Pencairan ABK yang Hilang di Perairan Pesisir Selatan

×

UPDATE! Perkembangan Pencairan ABK yang Hilang di Perairan Pesisir Selatan

Bagikan berita
Pencairan ABK yang hilang oleh Basarnas. (Foto: istimewa)
Pencairan ABK yang hilang oleh Basarnas. (Foto: istimewa)

HALONUSA.COM - Update! Perkembangan pencairan Anak Buah Kapal yang hilang di Perairan Pesisir Selatan pada Kamis, 14 September 2023 sekira pukul 07.00 Wib.

Pada Sabtu, 16 September 2023 merupakan hari ketiga pencairan ABK tersebut.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Pesisir Selatan, Defrisiswardi mengatakan, pencarian terhadap dua awak kapal yang hilang kontak ini memasuki hari yang ke 3.

"Tim SAR Gabungan mengerahkan tiga tim menggunakan 3 armada yaitu 1 unit kapal sirip dan 2 Unit LCR Perahu karet," katanya.

Defrisiswardi menyebutkan, upaya pencarian akan di perluas dari lokasi tenggelamnya korban dan fokus ke arah Utara berpedoman arah angin laut.

"Tadi pagi sekira pukul 07.00 WIB Tim Sar gabungan sudah lakukan pencarian dan untuk informasi selanjutnya nanti kita kabarkan," pungkasnya.

Awak kapal hilang kontak ini bernama Tedi Harianto (42) dan Revano (31).

Kejadian pada hari kamis 14 September 2023, dua kapal membawa material bangunan untuk di antar ke Pulau Karabak dari Muara Kecamatan Batang Kapas.

"Satu unit perahu sampai ke pulau dan satu unit lagi tidak sampai ke Pulau atau diduga tenggelam dalam perjalanan menuju Pulau dengan jumlah awak dua orang," katanya. (*)

Editor : Tisya
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini