HALONUSA.COM - Bikin geger, warga Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) menemukan bayi berjenis kelamin perempuan di atas batu. Terdapat tali pusar yang masih panjang.
Penemuan bayi itu persisnya di dekat Jembatan Penadah, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Kabupaten Pessel, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin, 21 Agustus 2023.
Penemuan bayi tersebut tersebar lewat akun Instagram @info_padang24 yang dilansir Halonusa.com, Selasa, 22 Agustus 2033.
"Geger, warga temukan bayi dengan tali pusar tanpa kain sehelai pun di atas batu. Diketahui peristiwa tersebut berada di Kecamatan Ranah Hulu Tapan, Kab. Pesisir Selatan, pada hari Senin, 21 Agustus 2023 sekitar pukul 17.00 WIB," tulis dalam caption Instagram @info_padang24.
Berdasarkan informasi yang diterima, bayi berada di atas batu di dekat Jembatan Penadah Tapan.
"Bayi ditemukan diatas batu dengan tanpa sehelai kain pun, sekarang bayi berada di Puskesmas terdekat," ungkap salah satu warga tersebut.Tim dari Polsek Basa Ampek Balai mengatakan, pada Senin tanggal 21 Agustus 2023 yang bertempat di kampung Penadah Mudiak, Nagari Limau Puruik, Kecamatan Rahul.
"Adanya ditemukan bayi yang diduga berjenis kelamin perempuan yang baru dilahirkan. Karena pada saat dilihat tali pusar dan ari-arinya masih ada," katanya.
Terkait kondisi bayi, katanya, setelah di bawa ke Puskesmas Rahul dalam keadaan sehat.
"Untuk langkah selanjutnya sementara kita lakukan perawatan di puskesmas Rahul. Kita juga sudah koordinasi dengan pihak Dinas Sosial," katanya. (*)
Editor : TisyaSumber : Instagram @info_padang24