HALONUSA.COM - Horeee! Gaji ke-13 cair hari ini, pensiunan sampai terima 2 kali loh.
Kabar gembira menjelang pencairan gaji ke-13 tahun 2023, baik untuk pensiunan maupun PNS yang masih aktif.
PT Taspen menginformasi melalui media resminya @taspen, bahwa PT Taspen akan melakukan pencairan gaji ke-13 paling cepat dimulai dari hari ini, Senin, 5 Juni 2023.
Seperti dilansir dari YouTube Haloprofesi, bahwa untuk pensiunan ada 3 kriteria tertentu yang bisa menerima gaji ke-13 ini sebanyak 2 kali karena memiliki 2 status yakni penerima pensiunan dan penerima tunjangan pensiunan.
Pertama dijelaskan bahwa apabila sebagai aparatur negara sekaligus penerima pensiun,janda atau duda, atau penerima tunjangan maka gaji ke-13 dibayarkan keduanya. Karena statusnya sebagai aparatur negara dan penerima pensiun janda atau duda dan atau sebagai penerima tunjangan.
Kriteria keuda, dalam hal pensiun sekaligus sebagai penerima janda atau duda maka gaji ke-13 dibayarkan juga keduanya artinya diberikan gaji ke-13 untuk pensiuan sendiri dan gaji ke-13 janda atau duda atau penerima tunjanganKetiga, pensiunan janda atau duda dana atu penerima tunjangan maka gaji ke-13 juga dibayarkan keduanya juga. Yaitu sebagai janda atau duda atau pensiunan penerima tunjangan.
Berdasarkan informasi grup para guru yang beredar di media sosial, khusus untuk PNS yang masih aktif ataupun pensiunan bahwa telah ada daerah yang telah mencairkan gaji ke-13 per tanggal 1 Juni 2023.
"Alhamdulillah gaji 13 sudah masuk ke rekening pagi ini menjelang upacara 1 Juni," begitu bunyi status Facebook Herlina Bratawati salah seorang guru.
Daerah tersebut berasal dari Karanganyar, beberapa komentar banyak yang tidak percaya gaji 13 sudah cair karena bertepatan dengan hari libur. (*)
Editor : Redaksi