PDIP Sumbar Targetkan 1 Kursi 1 Dapil di Pemilu 2024

×

PDIP Sumbar Targetkan 1 Kursi 1 Dapil di Pemilu 2024

Bagikan berita
PDIP Sumbar Targetkan 1 Kursi 1 Dapil di Pemilu 2024
PDIP Sumbar Targetkan 1 Kursi 1 Dapil di Pemilu 2024

HALONUSA.COM - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sumatera Barat menargetkan 1 kursi untuk 1 Daerah Pemilihan (Dapil) dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PDIP Sumatera Barat, Alex Hendra Lukman, Sabtu 1 April 2023 di Padang.

"Untuk Pemilu nanti, kami menargetkan 1 kursi untuk 1 dapil di 17 Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat," katanya.

Ia mengatakan, target tersebut tidak begitu mudah untuk PDIP nantinya. Meskipun begitu, pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin untuk mencapainya.

Sementara, untuk dua daerah lainnya akan dibebankan target yang lebih tinggi dibanding 17 daerah yang ada di Sumatera Barat.

"Untuk dua daerah lainnya di Kabupaten Dharmasraya dan Kabupaten Kepulauan Mentawai kami targetkan 2 kursi untuk aatu dapil," katanya.

Hal tersebut dilakukan karena menilai dua daerah tersebut merupakan basis PDIP di Sumatera Barat selama ini.

"Kami harap, dengan target ini semua kader akan berusaha dengan maksimal untuk mendapatkan kursi di DPRD masing-masing Kabupaten/Kota," katanya.

Untuk meraih target tersebut, Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) Dewan Pengurus Pusat (DPP) PDIP, Utut Adianto mengatakan bahwa pihaknya akan menyokong dengan berbagai bantuan.

"Nanti kami dari DPP akan memberikan bantuan teknis ataupun non teknis untum mencapai target tersebut," katanya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini