KNPI Papua Berikan Dukungan Untuk Gubernur Lukas Enembe, Benyamin: Jangan Picu Konflik

×

KNPI Papua Berikan Dukungan Untuk Gubernur Lukas Enembe, Benyamin: Jangan Picu Konflik

Bagikan berita
Plh Ketua DPD KNPI Papua, Benyamin Gurik
Plh Ketua DPD KNPI Papua, Benyamin Gurik

HALONUSA.COM - DPD KNPI Provinsi Papua bersama seluruh pemuda Provinsi Papua memberikan dukungan terhadap Gubernur Papua Lukas Enembe dalam menyikapi polemik keberangkatan ke luar negeri untuk medical cek-up.

Menurut Plh Ketua DPD KNPI Papua, Benyamin Gurik bahwa proses keberangkatan gubernur ke luar negeri telah sesuai prosedur.

Bahkan termasuk mekanisme dan sudah mendapat izin resmi dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia.

"Kami meminta semua pihak untuk tidak merespon perjalanan beliau secara berlebihan," kata Benyamin Gurik, Jumat (7/1/2022) kepada Halonusa.com.

Benyamin Gurik pun sangat menyayangkan adanya komentar tentang desakan memberhentikan Gubernur Papua.

"Menurut kami ini dapat memicu konflik horizontal sesama anak bangsa di Papua," tutur Benyamin bersama Semmy Kogoya Sekretaris.

Selain itu sambung Benyamin Gurik, DPD KNPI Papua bersama seluruh pemuda meminta aparat kepolisian agar mengambil langkah preventif dalam hal upaya-upaya memprovokasi kelompok masyarakat tertentu sehingga memicu keributan.

"Mestinya kita memberikan dukungan kesembuhan, bukan memicu polemik yang menjadi preseden buruk di daerah kita," terangnya.

Sekaitan dengan hal itu, DPD KNPI Provinsi Papua bersama seluruh pemuda di provinsi Papua menyatakan dengan tegas, mendukung Gubernur Papua Lukas Enembe tetap menjalankan tugas sebagai kepala daerah hingga masa jabatan berakhir.

"Kami mengajak masyarakat Papua untuk bersama-sama mendoakan keselamatan gubernur, sebab saat ini sedang berobat ke luar daerah," kata Benyamin Gurik. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini