Bencana Banjir di Gorontalo, BPBD Dirikan Dapur Umum dan Waspada La Nina

×

Bencana Banjir di Gorontalo, BPBD Dirikan Dapur Umum dan Waspada La Nina

Bagikan berita
Bencana Banjir di Gorontalo, BPBD Dirikan Dapur Umum dan Waspada La Nina
Bencana Banjir di Gorontalo, BPBD Dirikan Dapur Umum dan Waspada La Nina

HALONUSA.COM - BPBD Kabupaten Gorontalo mengimbau warganya untuk tetap waspada, meskipun banjir telah surut di Desa Limehe Timur dan Limehe Barat, Kecamatan Tabongo.

Hal ini terlaporkan atas pemantauan sekitar pukul pukul 13.30 waktu setempat, Minggu (7/11/2021).

Kewaspadaan itu mengingat fenomena La Nina yang telah dikeluarkan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), ujar Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Gorontalo Rusli W Nusi, Minggu (7/11/2021).

Ia juga menuturkan cuaca terpantau di wilayah terdampak masih diguyur hujan.

Sementara itu informasi berkat kajian inaRISK, Kabupaten Gorontalo memiliki potensi bahaya banjir pada tingkat sedang hingga tinggi yang berdampak pada 17 kecamatan.

Terkait hal itu, Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari mengatakan, potensi meningkatnya tinggi muka air akibat curah hujan yang masih berlangsung, dimiintakan untuk tetap siaga.

Sejauh ini kondisi terdampak banjir di Gorontalo, masyarakat bersama unsur terkait melakukan pembersihan saluran air, pembuatan tanggul maupun kegiatan vegatasi serta kegiatan susur sungai.

Dapur Umum

Sebelumnya dilaporkan debit air Sungai Buoyo, Oliyodu, Marisa dan Moloupo meluap pada Sabtu (6/11/2021), pukul 17.00 waktu setempat.

Sejumlah rumah warga di empat kecamatan, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo terendam banjir.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini