HALONUSA.COM - Sebanyak 49 bantuan sosial berupa paket permakanan diberikan kepada anak yatim di Kota Tangerang di tujuh (7) kelurahan secara langsung oleh Dinas Sosial Pemkot Tangerang, Rabu (2710/2021).
Bantuan sosial (bansos) kata Camat Batuceper, Katrina Iswandari memang tiap tahun pemerintah Kota Tangerang membagikan pemakanan bagi anak yatim di Kota Tangerang.
"Masing-masing kelurahan tujuh paket, dalamnya ada lima (5) kilogram beras, minyak, makanan kaleng hingga susu," kata Katrina Iswandari kepada awak media.
Baca juga: [VIRAL] Bongkar Prostitusi, 2 Oknum Satpol PP Terciduk BegituanBansos tersebut diberikan kepada penerima manfaat, dan memang program pemakanan anak yatim sudah menjadi agenda tahunan, penerima baik di dalam maupun luar panti.
Semoga bantuan dimasa pandemi Covid-19 yang masih belum reda dapat bermanfaat untuk warga di sini.
"Ini wujud kemanusiaan sesama warga di Kota Tangerang, kita berharap pandemi Covid-19 segera berlalu dan tentunya bantuan yang telah diterima dapat bermanfaat bagi penerima terutama saudara-saudara kita yang sedikit alami kekurangan kesejahteraan," tutup Katrina. (*)
Editor : Redaksi