HALONUSA.COM - Atlet Gantole asal Sumatera Barat (Sumbar) gagal mendarat di ajang Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX Papua. Dia mengalami luka berat.
Atlet yang bernama Khaidir Anas tersebut dilaporkan terjatuh saat terbang di ketinggian sekitar 20 meter di Kampung Doyo Baru, Distrik Waibu, Kabupaten Jayapura, Papua.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas dan IT Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Sumbar, Rakhmatul Akbar.
"Atlet kami kesulitan mengimbangi perubahan angin yang cukup cepat di venue kompetisi," katanya, Minggu (3/10/2021).
Akibat insiden tersebut, kata Rakhmat, atlet Gantole asal Sumbar yang jatuh mengalami luka berat.
"Dia dilarikan ke RS Kota Jayapura, satu jam dari sini, dia dirawat intensif karena kondisinya cukup berat," katanya.Pria yang akrab disapa Camaik tersebut mengatakan, Khadir Anas sudah ditangani oleh tim medis kontingen Sumbar.
"Statusnya saat ini Don't Fly atau tak boleh terbang, namun kondisinya sudah membaik, sudah bisa berkomunikasi dengan kami dan keluarganya," imbuhnya. (*)
Editor : Redaksi