Besok, Belajar Tatap Muka Pelajar SD dan SMP di Padang Dimulai

×

Besok, Belajar Tatap Muka Pelajar SD dan SMP di Padang Dimulai

Bagikan berita
Wali Kota Padang, Hendri Septa. (Foto: Dok. Diskominfo Padang)
Wali Kota Padang, Hendri Septa. (Foto: Dok. Diskominfo Padang)

HALONUSA.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Padang memastikan akan melakukan sekolah tatap muka bagi pelajar Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Wali Kota Padang, Hendri Septa menyebut, kegiatan tersebut akan mulai dibuka besok atau Senin (4/10/2021).

"Besok sudah bisa belajar (tatap muka) di sekolah," katanya, Sabtu (2/10/2021).

Hendri mengatakan, langkah tersebut diambil setelah pihaknya sudah mencapai target vaksin minimal untuk pelajar SD dan SMP di Kota Padang.

"Untuk SMA, kami berharap Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumbar juga diperbolehkan (belajar) tatap muka," katanya.

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut mengeklaim bahwa pihaknya sudah menyiapkan sejumlah kebutuhan saat sekolah tatap muka dimulai.

Di antaranya, mengatur jarak tempat duduk pelajar dan ketersediaan cuci tangan.

"Kami minta kursinya dijarakkan dan tempat cuci tangan juga disiapkan," katanya.

Dalam belajar tatap muka, siswa dibagi per termin atau gelombang. Ada yang belajar di rumah dan sekolah.

"Tiga hari belajar di sekolah dan sisanya (belajar) di rumah, tidak penuh," ujar putra anggota DPR RI, Asli Chaidir tersebut. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini