HALONUSA.COM - Pasca penetapan Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). DPP Partai Golkar menunjuk Sekjen, Lodewijk Freidrich Paulus sebagai pengisi kekosongan kursi tersebut.
Pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR telah direstui Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
Ia pun telah menyerahkan nama tersebut ke Ketua DPR RI, Puan Maharani. Sebelum ada keputusan PAW anggota DPR termasuk mengisi kursi Wakil Ketua DPR RI.
Airlangga mengatakan, kalau pengurus telah melakukan konsultasi serta meminta pandangan dari seluruh senior yang ada di partai berjuluk pohon beringin itu, melalui rapat pleno yang digelar 27 September lalu.
"Golkar telah memutuskan menunjuk saudara Lodewijk Freidrich Paulus sebagai Wakil Ketua DPR menggantikan Azis Syamsuddin," kata Airlangga di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/9/2021).
Lodewijk secara posisi di Senayan merupakan anggota Komisi I DPR RI dan termasuk Sekretaris Jenderal Partai Golongan Karya (Golkar). Golkar secara prinsipnya tinggal mengikuti proses di DPR.Berkaitan dengan hal ini, Puan Maharani, Ketua DPR RI mengatakan, kalau surat yang dikirimkan Partai Golkar telah masuk ke meja kerja pimpinan DPR RI.
Katanya, surat tersebut langsung dari Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, perihal pengunduran diri Azis Syamsuddin, Wakil Ketua DPR RI masa bakti 2019-2024.
"Kami sudah menerima langsung surat mengusulkan nama pimpinan yang akan menggantikan Azis Syamsuddin," terang Puan.
Azis Syamsuddin ditetapkan tersangka oleh KPK setelah penyelidikan atas kasus dugaan suap penanganan perkara di Lampung Tengah. (*)
Editor : Redaksi