3 Pelatih Ranah Minang Bertemu di Grup A Liga 2 2021, Berjibaku di Palembang

×

3 Pelatih Ranah Minang Bertemu di Grup A Liga 2 2021, Berjibaku di Palembang

Bagikan berita
Tangkapan layar logo Liga 2 2021. (Foto: Dok. Twitter/@IndonesiaLiga2)
Tangkapan layar logo Liga 2 2021. (Foto: Dok. Twitter/@IndonesiaLiga2)

HALONUSA.COM - Semen Padang Football Club (SPFC) memainkan seluruh pertandingan di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) dalam kompetisi Liga 2 tahun 2021.

Dari enam tim yang bermain di grup A, tiga pelatihnya berasal dari Ranah Minang.

Mereka di antaranya, Welliansyah (SPFC), Jafri Sastra (PSPS) dan Nil Maizar (Sriwijaya FC).

Liga 2 dibagi menjadi empat grup dengan sistem kompetisi penuh dengan total 10 laga di fase grup atau tim akan bertemu sebanyak dua kali.

SPFC tergabung di grup A bersama lima tim lain, yakni, Sriwijaya FC, PSMS Medan, PSPS Riau, AA Tiga Naga dan Muba Babel FC.

"Mereka ini ibarat bos yang pernah menjadikan saya asisten mereka dan akhirnya bertemu dengan anak buahnya yang baru muncul," kata Pelatih Kepala SPFC, Welliansyah beberapa waktu lalu.

Dari komposisi tim, klub dari grup A semuanya berasal dari Pulau Sumatera dan memiliki nama besar hingga kekuatan di kancah sepakbola nasional.

"Kondisi pemain 100 persen siap tempur," ucapnya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini