HALONUSA.COM - Kebakaran hebat yang terjadi Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Iman Dharmasraya pada Rabu (15/9/2021) dini hari menimbulkan kerugian hingga ratusan juta dan menghanguskan sejumlah bangunan di sekolah Islam tersebut.
Data yang berhasil dihimpun Halonusa.com, sedikitnya enam ruangan hangus dilahap 'si jago merah'. Rincinya, satu ruangan kantin putra, satu kantin putri, satu ruang gugus depan (gudep) dan tiga lokal.
"Saksi mata mendengar adanya suara gemuruh yang berasal dari kantin Ponpes, ternyata ketika dicek, ada titik api dari dalam dapur," kata Kapolres Dharmasraya, AKBP Anggun Cahyono.
[caption id="attachment_10614" align="alignleft" width="1280"] Api menghanguskan sejumlah bangunan di Ponpes Nurul Iman, Sitiung. (Foto: Dok. Humas Polres Dharmasraya)[/caption]
Anggun menjelaskan, akibat kejadian tersebut, kerugian yang ditimbulkan mencapai ratusan juta rupiah.
"Kerugian mencapai Rp550 juta atau setengah miliar," ujarnya.Saat ini, katanya, lokasi kejadian sudah dipasang garis polisi untuk mencegah pihak atau orang yang tidak berkepentingan masuk ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Saat ini situasi sudah kondusif," imbuhnya. (*)
Editor : Redaksi