Longsor dan Banjir Bandang Landa Nusa Tenggara Timur, Satu Diantaranya Balita

×

Longsor dan Banjir Bandang Landa Nusa Tenggara Timur, Satu Diantaranya Balita

Bagikan berita
Banjir bandang di Ngada NTT. ©2021 Merdeka.com/ananias petrus
Banjir bandang di Ngada NTT. ©2021 Merdeka.com/ananias petrus

HALONUSA.COM - Nusa Tenggara Timur diterjang banjir dan tanah longsor, Sabtu (4/09/2021) dini hari, pukul 00.30 WITA. Peristiwa ini terjadi di Kampung Malapedho, Desa Inerie, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur.

Berdasarkan informasi, lima rumah tertimbun longsor serta belasan orang dilaporkan hilang dan sementara, dilaporkan satu balita ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

 

Kendati demikian, sampai saat ini belum diketahui identitas balita tersebut tapi dilaporkan berusia sekitar dua tahun. Balita tersebut ditemukan warga dalam kondisi meninggal dunia sekitar satu jam setelah kejadian. Informasi lain menyebutkan bahwa terdapat satu keluarga yang dikabarkan terkubur dalam bencana tersebut tapi belum diketahui jumlahnya.

Kasat Reskrim Ngada, IPTU. I Ketut Ray Artika membenarkan terjadinya banjir bandang dan tanah longsor tersebut.

“Benar, di (Kecamatan) Inerie, kami lagi persiapan menuju lokasi bencana untuk proses penyelamatan”, kata Iptu Rey.

Ia mengatakan dari informasi yang diperoleh, terdapat balita yang ditemukan meninggal.

Meskipun demikian kabar tersebut informasi awal, berdasarkan keterangan Iptu Rey Artika, saat sedang menuju ke lokasi.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini