HALONUSA.COM - Inilah update sebaran kasus covid-19 di Sumatera Barat (Sumbar), Rabu 1 September 2021. Tercatat, nyaris 2.000 orang meninggal dunia akibat virus corona ini.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal mengatakan, sampai hari ini telah 86.914 warga Sumbar terinfeksi covid-19.
"Terjadi penambahan 202 orang warga sumbar positif terinfeksi covid-19 hari ini. Sembuh bertambah 333 orang, sehingga total sembuh 79.614 orang," ucapnya melalui keterangan tertulis.
Jasman Rizal melanjutkan, jumlah spesimen diperiksa telah mencapai 1.010.087. Sementara jumlah orang diperiksa 671.012.
Dari total kasus konfirmasi 86.914 orang, kasus aktif mencapai 5.309 orang (6,28%). Sedangkan yang meninggal dunia 1.991 orang (2,29%). Sementara yang sembuh 79.614 orang (91,60%).
Dijelaskan Jasman Rizal, dari 2.102 sampel yang diperiksa hari ini, terkonfirmasi tambahan 202 orang positif, sembuh bertambah 333 orang dan meninggal bertambah 7 orang.Inilah sebaran kasus covid-19 tambahan 1 September 2021:
- Kota Padang: 65 orang
- Kota Padang Panjang: 1 orang
- Kota Bukittinggi: 15 orang
- Kota Payakumbuh: 18 orang
- Kota Solok: 10 orang
- Kota Sawahlunto: 6 orang Editor : Redaksi