Oknum TNI Aniaya Lurah Walmaria Zalukhu? Curi Perhatian KASAD

×

Oknum TNI Aniaya Lurah Walmaria Zalukhu? Curi Perhatian KASAD

Bagikan berita
Walmaria Zalukhu, Lurah Asuhan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Siantar, Sumatera Utara (Sumut) diduga korban penganiayaan yang dilakukan oknum TNI, yang bertugas sebagai Babinsa TNI, Serda JS.
Walmaria Zalukhu, Lurah Asuhan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Siantar, Sumatera Utara (Sumut) diduga korban penganiayaan yang dilakukan oknum TNI, yang bertugas sebagai Babinsa TNI, Serda JS.

HALONUSA.COM - Walmaria Zalukhu diduga menjadi korban penganiayaan oknum TNI. Informasinya oknum TNI tersebut seorang Babinsa TNI berinisial Serda JS.

Sementara korban diketahui sebagai Lurah Asuhan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Siantar, Sumatera Utara (Sumut).

Menurut keterangan di lapangan, oknum TNI berkeberatan dengan operasi penertiban PPKM level 4 yang dilakukan pihak kelurahan di wilayah toko kelontong yang diketahui dikelola oknum TNI tersebut.

Serda JS pun mendatango kantor Kelurahan Asuhan dengan membuat keributan. Hingga melakukan pemukulan terhadap korban.

"Setengah 12 malam ibu lurah mengeluarkan darah segar mengalir, dan pelakunya adalah seorang aparat Babinsa,” ungkap pihak keluarga korban, seperti dikutip videi milik korban, Selasa (24/8/2021).

Video amatir tersebut terlihat korban diketahui Walmaria alami pendarahan usai mendapat pukulan.

Tidak itu saja dalam video yang memperlihatkan latar peristiwa terjadi di malam hari itu juga terdengar suara pria yang ikut melerai. Serta Walmaria yang terduduk dalam kondisi hidung dan mulutnya berdarah-darah.

Peristiwa ini telah sampai ke meja kerja Denpom I/Siantar, bahkan Kapenrem 022 Pantai Timur, Mayor Inf Sondang Tanjung, kalau saat ini pihaknya melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut.

Lantaran informasi yang masuk masih simpang siur, sebab keterangan pelapor dan terlapor masih belum sama. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini