HALONUSA.COM - Menangkal gelombang Tsunami, sebanyak 80 ribu bibit mangrov ditanam di kawasan Pesisir Selatan Kebumen, Banyumas dan Cilacap, Jawa Tengah.
Upaya menanam bibit mangrove di Pantai Ayah, Kebumen salah satu pedoman dari refleksi peristiwa tsunami 2006.
"Kita berkaca dari sana, ratusan meninggal dan saat itu tidak terdampak signifikan di pantai ayah karena ada mangrove di sana," kata Heriana Ady Chandra, Koordinator Taruna Tanggap Bencana (Tagana) Banyumas.
Baca juga: Rakyat Ditolak Berobat di Rumah Sakit dan Puskesmas, Rusma Yul Anwar: Laporkan Kepada Saya
Menanama bibit Mangrove juga salah satu kegiatan menyambut HUT ke 17 pada 24 Maret 2021.
Aktivitas lestari lingkungan itu di mulai dari daerah aliran sungai (DAS) Ijo, Banyumas.Jumlah total bibit sebanyak 90 ribu dan 10 ribu bibit telah di tanam di kawasan Sayung, Demak karena terdampak banjir.
"Semuanya jadi hilang dan kita tanam 80 ribu di kawasan pantai ini," kata Heriana Ady Chandra.
Baca juga: Kelaparan Bukanlah Kekurangan Makanan, Melainkan Kesendirian di Mentawai
Selanjutnya sekitar 400 ribu bibit mangrove yang ditanam secara serentak di Jawa Timur, DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Banten.
Editor : Redaksi