HALONUSA.COM - Polres Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) menggagalkan penyelundupan benih lobster, Selasa (19/1/2021).
Benih lobster tersebut dalam box stryofoam diangkut menggunakan truk.
Polres Tanjabbar pun mengembalikan benih lobster selundupan tersebut ke kawasan konservasi Pulau Mandi Pesisir Selatan Padang.
Baca juga: Lonjakan Penumpang Libur Akhir Tahun di Pelabuhan Kuala Tungkal Jambi Meningkat
Persebaran benih lobster tersebut setelah koordinasi dengan Balai Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Jambi.
"Kita menggembalikan ke habitatnya agar berkembang biak bersama BKIPM. Benih lobster itu kita sita Selasa (19/1/2021)," ujar Kapolres Tanjabbar, AKBP Guntur Saputro, sore tadi.Baca juga: Kemenkes belum Keluarkan 225 Swab, Berikut Wilayah Persebaran Kasus Suspek di Jambi
Upaya penggalan benih lobster selundupan itu sepanjang 2019-2021 telah empat kali dilakukan Polres Tanjung Jabung Barat.
"Ini bukan kali pertama, tetapi sudah empat kali sejak 2019 sampai 2021," tutup AKBP Guntur Saputro. (*)
Editor : Redaksi