Enam Petak Rumah dan Inti Terbakar dekat Kantor Ditlantas Polda Sumbar di Berok Nipah

×

Enam Petak Rumah dan Inti Terbakar dekat Kantor Ditlantas Polda Sumbar di Berok Nipah

Bagikan berita
Tujuh unit rumah permanen terbakar di dekat kantor Ditlantas Polda Sumbar, Jalan Berok Nipah, Padang|Tujuh unit rumah permanen terbakar di dekat kantor Ditlantas Polda Sumbar, Jalan Berok Nipah, Padang
Tujuh unit rumah permanen terbakar di dekat kantor Ditlantas Polda Sumbar, Jalan Berok Nipah, Padang|Tujuh unit rumah permanen terbakar di dekat kantor Ditlantas Polda Sumbar, Jalan Berok Nipah, Padang

HALONUSA.COM - Enam unit rumah petak dengan satu rumah inti terbakar di Jalan Berok Nipah Dalam, Kelurahan Berok Nipah, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumbar, Jumat Sore (25/12/2020).

Tujuh rumah permanen sebagian tidak berpenghuni, kejadian ini pun nyaris tidak diketahui Chatilidia, 51 bersama keluarga yang sedang berada di dalam rumah.

Sontak teriakan dari luar bersamaan dengan ketika ia melihat kobaran api dari salah satu rumah itu.

Selain padat penduduk dan berada di gang sempit, lokasi kejadian berjarak beberapa meter dari kantor Ditlantas Polda Sumbar.

Baca juga: Kebakaran Picu Hutan Lindung Gambut Hilang di Jambi, KKI Warsi: Tutupan Hutan Tinggal 882.272 Ha

"Ia sempat panik dan tidak mengetahui kobaran api tersebut, dan lalu memintai pertolongan tetangga," ucapnya saat itu.

Kobaran api semakin membubung termasuk bunga api, delapan (8) unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan.

Puluhan personel Damkar Kota Padang, Sumbar bejibaku dengan melakukan kombinasi sistem.

Baca juga: Kebakaran Hebat di Tembilahan Inhil Hanguskan Wisma Abu, 6 Orang Tewas

"Kami melakukan kombinasi sistem karena lokasi kebakaran berada dalam gang sempit," ujar Basril, Kepala Bidang Operasional Damkar Kota Padang, Sumbar.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini