Embat Dompet Penumpang, Polisi Padang Tangkap Oknum Sopir Travel Pessel

×

Embat Dompet Penumpang, Polisi Padang Tangkap Oknum Sopir Travel Pessel

Bagikan berita
Tim Opsnal Polresta Padang, Sumatera Barat usai menangkap oknum sopir travel Padang-Pesisir Selatan, Kamis
Tim Opsnal Polresta Padang, Sumatera Barat usai menangkap oknum sopir travel Padang-Pesisir Selatan, Kamis

HALONUSA.COM - Polisi di Padang, Sumatera Barat (Sumbar) membekuk sopir travel berinisial DN (20), warga Desa Inderapura Tengah Kecamatan, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Rabu (16/12/2020).

Penangkapan ini bermula hilangnya dompet penumpang travel dari Pesisir Selatan menuju Kota Padang, Sumbar, Kamis (26/11/2020).

Setiba di Padang, salah seorang penumpang yang turun baru sadar jika dompetnya tertinggal di mobil yang ia tumpangi itu.

Baca juga: Belum Jera, Residivis ini Ternyata Dua Kali Tertangkap Polisi Padang Selatan

"Korban waktu itu menumpang mobil travel pelaku, ketika menurunkan semua penumpang ternyata dompet korban tertinggal dan ditemukan sopir itu di bawah kursi bagiah tengah," kata Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda, Rabu sore ini.

Polisi kemudian menyelidiki laporan korban dengan nomor: LP/680/B/XII/2020/SPKT UNIT II, tanggal 15 Desember 2020.

Rico kepada Halonusa.com mengatakan, pelaku berhasil ditangkap pada Selasa (15/12/2020) di Lolong, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Pukul 22:00 WIB.

Baca juga: Polisi Tangkap Pengedar di Kuranji Padang, Sita Sabu Seberat 0,5 Gram

Ia dibekuk lantaran ketahuan hendak menguras isi ATM korban.

"Bukanya mengembalikan, pelaku malah mengambil isi dompet dan ATM korban," katanya.(rud)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini