Profil Biodata Wakil Menkominfo Angga Raka, Tangan Kanan Prabowo

×

Profil Biodata Wakil Menkominfo Angga Raka, Tangan Kanan Prabowo

Bagikan berita
Angga Raka dan Prabowo Subianto (foto: Instagram @anggarakaprabowo)
Angga Raka dan Prabowo Subianto (foto: Instagram @anggarakaprabowo)

HALONUSA - Presiden Indonesia ke-7, Joko Widodo resmi melantik Wakil Kementrian Komunikasi (Menkominfo) pada 19 Agustus 2024.

Wakil Menkominfo yang baru dilantik tersebut, bernama Angga Raka. Dulunya, ia menjabat sebagai Ketua Umum Partai Gerindra milik Prabowo Subianto.

Itulah alasan status Tangan Kanan Prabowo diberikan padanya, berikut simak profil dan biodata serta sepak terjang Angga Raka tersebut.

Pelantikan Wakil Menkominfo ini didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 92/P Tahun 2024, sebelumnya jabatan ini baru dibentuk mulai 17 April 2023.

Profil Biodata Angga Raka

Angga Raka Prabowo lahir tanggal 1 Oktober 1987 di Surakarta, Jawa Tengah dengan latar belakang karir sebagai politikus dari kader Partai Gerindra.

Jabatan terakhirnya adalah sebagai Ketua Bidang Komunikasi atau Direktur Media Kampanye Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, pada Pilpres 2024.

Sebelumnya, ia juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra. Menurut Kompas, Angga Raka belum memiliki pengalaman di bidang pemerintahan selama 36 tahun hidup.

Namun, Menkominfo Budi Arie Setiadi menyebut bahwa Angga Raka dapat jadi peran penting dalam menuntaskan berbagai hal prioritas yang butuh penanganan Kominfo segera.

Di antaranya, pengesaran aturan turunan dan pembentukan kelembagaan untuk pelaksanaan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi serta berantas judi online hingga perbaiki arsitektur tata kelola data nasional.

Bahkan, Angga Raka diharapkan juga dapat memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence) untuk meningkatkan pelayanan publik.

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini