Gempa Megathrust Jepang Bisa Memicu Tsunami, Dampak ke Indonesia?

×

Gempa Megathrust Jepang Bisa Memicu Tsunami, Dampak ke Indonesia?

Bagikan berita
Ilustrasi gempa memicu tsunami (foto: Ideogram AI)
Ilustrasi gempa memicu tsunami (foto: Ideogram AI)

HALONUSA - Gempa Megathrust merupakan jenis bencana alam yang terjadi karena banyak zona yang pecah, bahkan dampak besarnya yaitu tsunami.

Bencana alam tersebut, telah terjadi di wilayah zona Megathrust Nankai sejak 8 Agustus 2024 lalu hingga sebabkan banyak kerusakan.

Bahkan, pada keesokan harinya, banyak pedagang yang menutup toko akibat kekurangan barang jualan mereka sebagai imbas dari gempa tersebut.

Melansir Channel News Asia, permintaan kebutuhan usai terjadi gempa cukup tinggi tapi ketersediaan barang makin menipis hingga konsumen dilanda panik.

"Kekuatan 7,1M dan memicu tsunami," mengutip CNN.

Apalagi, bencana alam jenis gempa Megathrust ini akan terus terjadi. Tahun sebelumnya, imbas kejadian ini mengakibatkan kerusakan di banyak titik hingga berakhir tsunami.

Terbaru, pemerintahan setempat memprediksi bahwa gempa Megathrust selanjutnya akan terjadi lagi 30 tahun dari sekarang.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, mengatakan dalam sebuah keterangan tertulis bahwa Palung Nankai ini punya banyak segmen Megathrust.

"Apabila tepian patahan tergelincir secara bersamaan, dapat mengakibatkan gempa 9,1M. Dampaknya tsunami dahsyat yang akan berdampak sangat besar," ujarnya.

Meski demikan, Daryono menjelaskan bahwa Indonesia sendiri tidak akan terdampak langsung. Namun, "himbauan dan peringatan dini akan selalu dalam pantauan," jelasnya. (*)

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini