426 PTPS Kuranji Dilantik, Siap Awasi PSU DPD Sumbar

×

426 PTPS Kuranji Dilantik, Siap Awasi PSU DPD Sumbar

Bagikan berita
Pelantikan PTPS Kecamatan Kuranji dalam mengawasi PSU DPD Sumbar. (Foto: Halonusa.id)
Pelantikan PTPS Kecamatan Kuranji dalam mengawasi PSU DPD Sumbar. (Foto: Halonusa.id)

HALONUSA - Sebanyak 426 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kecamatan Kuranji dilantik dan mengikuti orientasi teknis untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada Pemilu tahun 2024.

Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu hotel di Kota Padang, Kamis, 11 Juli 2024, mulai pukul 07.30 WIB.

Ratusan PTPS ini nantinya akan ditugaskan untuk mengawasi PSU DPD RI yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 13 Juli 2024.

Hendri Refsy Syaputra, Ketua Panwascam Kuranji mengatakan bahwa dari 426 pengawas ini, 111 di antaranya adalah PTPS baru untuk PSU DPD.

"Selain pelantikan, kami juga memberikan bimbingan kepada PTPS baru agar mereka dapat menjalankan tugasnya dengan baik," katanya.

Karena Bimtek PTPS PSU DPD ini hanya dilakukan satu kali, berbeda dengan Pemilu sebelumnya, Panwascam juga meminta kepada Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa (PKD) agar bisa mengawasi PTPS.

"Kami meminta PKD memberikan arahan kepada PTPS baru terkait peraturan yang berlaku, supaya tidak terjadi PSU di atas PSU," katanya.

"Khusus kepada PKD agar bisa mengkomunikasikan dan mengoordinasikan terkait hal-hal yang bisa membantu PTPS baru," lanjutnya.

Hendri juga berharap PSU DPD ini bisa berjalan baik dan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

Untuk diketahui, tahapan PSU pengawas TPS ada empat tahapan, yaitu saat penyelenggara mensosialisasikan kepada masyarakat terkait calon DPD RI Sumbar, C pemberitahuan, penyerahan logistik, dan pemungutan suara. (*)

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini