Penyebab Kebakaran Revo Mall Bekasi, Korban Jiwa dan Kronologi

×

Penyebab Kebakaran Revo Mall Bekasi, Korban Jiwa dan Kronologi

Bagikan berita
Ilustrasi Kebakaran Mall (foto: ideogram AI)
Ilustrasi Kebakaran Mall (foto: ideogram AI)

HALONUSA - Penyebab kebakaran Revo Mall di Bekasi pada 22 Juni 2024 masih dalam penyelidikan, sementara korban terdata ada 10.

Kesepuluhnya diduga alami luku-luka dan langsung dilarikan ke RSUD terdekat karena menghirup asap sesuai keterangan Kepolisian.

"Korban belum bisa dipastikan dan mungkin ada 10 orang yang dilarikan ke RSUD karena sesak napas usai menghirup asap," kata Kompol Untung Ruswaji.

Kompol Untung Ruswaji selaku Kapolsek Bekasi Selatan, juga membagikan informasi terkait penyebab kebakaran yang diduga berasal dari Kompor Portabel.

"Dugaan sementara dari Kompor Portabel di salah satu restaurant rumah makan Gokana," ujar Haryanto selau Komandan Kompi B Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi.

Menurutnya, kronologi berawal dari titik restoran saji tersebut serta kemudian menjalar ke tengah mall hingga merembet ke gerai atas sampai ke sisi bawah dan membuat lantai 4 kebakaran.

Melansir publikasi berita Metro Sindonews pada 23 Juni 2024, api berhasil dipadamkan oleh 115 personel pemadam kebakaran menggunakan 17 mobil karena pelebaran api berkembang pesat.

Meskipun Revo Mall Bekasi kebakaran, stasiun LRT sebagai alternatif kendaraan umum yang berada di sekitar lokasi melalui skybridge masih beroperasi secara normal pasca kebakaran tersebut.

Mochammad Purnomosidi selaku EVP LRT Jabodebek, turut mengungkapkan keprihatinan atas kebakaran yang terjadi di Revo Mall Bekasi dan menghimbau warga selalu waspada serta menjaga keselamatan.

Mengutip pemberitaan beritatrans, pengoperasionalan LRT Jabodetabek di Jatimulya - Dukuh Aptas (PP) serta relasi Harjamukti - Dukuh Atas (PP) tetap berjalan normal dan tidak akan mengalami kendala.

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini