PLN Sumbar Beri Diskon 10% bagi Pelanggan yang Terkena Pemadaman Listrik Total

×

PLN Sumbar Beri Diskon 10% bagi Pelanggan yang Terkena Pemadaman Listrik Total

Bagikan berita
Petugas PLN. (Foto: Istimewa)
Petugas PLN. (Foto: Istimewa)

HALONUSA - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Barat memberikan kepastian bahwa pelanggan yang terkena dampak pemadaman listrik total sejak Selasa (4/6) siang akan menerima kompensasi berupa diskon hingga 10 persen.

"Kompensasi ini diberikan jika listrik padam selama lebih dari delapan jam. Jadi, apabila pemadaman berlangsung lebih dari delapan jam, pelanggan akan mendapatkan potongan harga sebesar 10 persen," ujar General Manager PLN UID Sumbar, Eric Rossi Priyo Nugroho, di Padang, Rabu.

Eric menyatakan bahwa PLN berharap kompensasi ini dapat membantu dan mengurangi beban masyarakat yang terkena dampak. PLN memprediksi pasokan listrik di Provinsi Sumatera Barat akan kembali normal paling lambat pada Rabu siang.

Namun, jika masih diperlukan pemadaman untuk proses pemulihan jaringan, PLN tidak akan memadamkan listrik bagi pelanggan yang sudah mengalami pemadaman lebih dari delapan jam. Sebagai gantinya, PLN akan mengalihkan pemadaman ke pelanggan lain.

"Kami memiliki data pelanggan yang listriknya sudah padam selama delapan jam. Jadi, tidak perlu khawatir, kami akan memberikan kompensasi pengurangan biaya beban," tambah Eric.

Eric menjelaskan bahwa kompensasi pengurangan biaya ini akan diterapkan pada tagihan bulan berikutnya. Harapannya, masyarakat, terutama pelanggan PLN di Ranah Minang, bisa terbantu dan kerugian akibat pemadaman listrik dapat berkurang. (*)

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini