Bus Trans Padang Dorong Pariwisata dan Ekonomi Bungus Teluk Kabung

×

Bus Trans Padang Dorong Pariwisata dan Ekonomi Bungus Teluk Kabung

Bagikan berita
Bus Trans Padang Dorong Pariwisata dan Ekonomi Bungus Teluk Kabung
Bus Trans Padang Dorong Pariwisata dan Ekonomi Bungus Teluk Kabung

HALONUSA - Kehadiran Bus Trans Padang yang kini melayani hingga Kecamatan Bungus Teluk Kabung (Bungtekab) di ujung Kota Padang diharapkan dapat meningkatkan sektor pariwisata dan ekonomi daerah tersebut.

Camat Bungtekab, Harnoldi, mengungkapkan optimismenya mengenai hal ini. Menurutnya, kehadiran bus massal ini akan memudahkan akses ke Bungtekab, sehingga lebih banyak orang dapat berkunjung ke sana.

"Kehadiran Bus Trans Padang tentu mempermudah siapa saja untuk datang ke sini," kata Harnoldi pada Jumat (24/5/2024).

Harnoldi menjelaskan bahwa Bungtekab memiliki banyak potensi wisata, terutama di sektor wisata pantai, budaya, dan kuliner. Wisatawan dapat mengunjungi berbagai pulau terluar di Bungtekab dan menginap di sana.

"Wisatawan punya banyak pilihan objek wisata, termasuk menikmati makanan khas serta budaya masyarakat setempat," tambahnya.

Kedatangan wisatawan yang menikmati objek wisata dan kuliner di Bungtekab diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat dan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

"Terdapat sepuluh bus Trans Padang yang beroperasi hingga Bungtekab, dan ini tentunya akan sangat membantu kita dari segi pariwisata dan peningkatan ekonomi," jelas Harnoldi.

Ia juga menginformasikan bahwa saat ini pool bus Trans Padang berada di Kantor Camat, namun akan segera dipindahkan ke simpang jalan menuju Sungai Pisang.

Tarif bus Trans Padang dari pusat Kota Padang menuju Bungtekab cukup terjangkau, hanya Rp3.500,- untuk jarak 30 kilometer.

Bus Trans Padang dikelola oleh Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Padang Sejahtera Mandiri (PSM). Layanan bus yang berwarna biru ini mulai beroperasi hingga Bungtekab sejak 11 Desember 2023, melalui koridor II. (*)

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini