Optimalisasi Kenyamanan Umat Beribadah, Polsek Karangasem Giat Bhabinkamtibmas

×

Optimalisasi Kenyamanan Umat Beribadah, Polsek Karangasem Giat Bhabinkamtibmas

Bagikan berita
Polsek Karangasem menggelar kegiatan kepolisian dengan melakukan optimalisasi pengamanan di wilayah hukum dan dialogis kepada masyarakat setempat, Minggu (12/12/2021). | Lintascakrawala
Polsek Karangasem menggelar kegiatan kepolisian dengan melakukan optimalisasi pengamanan di wilayah hukum dan dialogis kepada masyarakat setempat, Minggu (12/12/2021). | Lintascakrawala

HALONUSA.COM - Jelang Natal 2021, Polsek Karangasem menggelar kegiatan kepolisian dengan melakukan optimalisasi pengamanan di wilayah hukum dan dialogis kepada masyarakat setempat, Minggu (12/12/2021).

Selain itu juga menjaga kekondusifan wilayah dan pengamanan kepada warga tiap minggu. Yang mana Minggu merupakan agenda giat umat Kristen untuk melaksanakan ibadah di beberapa gereja yang berada di wilayah hukum Polsek Karangasem.

"Giat ini memberikan rasa aman kepada masyarakat di hari Minggu agar tetap aman dan kondusif bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah di sejumlah tempat ibadah yang berada di Karangasem," kata Pawas, Ipda. I Komang Tunas saat memimpin giat patroli.

Menukil dari lintascakrawala, beberapa tempat ibadah umat Kristen yang menjadi lokasi giat Polsek Karangasem ialah Gereja Betel Indonesia di Jalan Ahmad Yani, Gereja Kristen Protestan di Jalan Sudirman, Gereja Protestan di Jalan Gatot Subroto, Gereja Fransiskus Assisi.

Selain melakukan giat juga melakukan dialog dengan umat, memberikan edukasi terkait peraturan pemerintah untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes).

"Pantauan kami di lapangan dari sejumlah giat lokasi semua ibadah berjalan khidmat di masing-masing gereja yang dipimpin pendeta masing-masing," ujar Ipda I Komang Tunas.

Giat ini tidak hanya menjelang Natal saja, melainkan memang rutin dilakukan agar hubungan kepolisian dengan masyarakat terjaga.

Lebih mengedepankan komunikasi dialogis dengan umat, tokoh agama, "Kita ingin menciptakan suasana Kamtibmas aman dan penerapan Prokes Covid-19 tetap terlaksana agar masyarakat kita selalu sehat," ujar Kapolsek Karangasem, AKP Putu Sunarcaya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini