HALONUSA.COM - Mayat pria yang ditemukan sekelompok pemuda di kebun karet di Nagari Pangian, Kecamatan Lintau Buo, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), ternyata seorang juragan padi.
Hal tersebut diketahui saat pihak kepolisian menerima penjelasan dari istri korban yang tidak mau disebutkan namanya.
Korban yang diketahui bernama Igit Marlis (40) diketahui tidak pulang ke rumah sejak dua pekan terakhir hingga ditemukan membusuk oleh sekelompok pemuda.
Baca juga: Berkat Kunci Motor, Terungkap Identitas Mayat yang Ditemukan di Tanah Datar
"Dari keterangan istri korban, ia sedang terlilit hutang dan menghilang sejak dua pekan terakhir," kata Kapolsek Lintau Buo, Iptu Surya Wahyudi saat dikonfirmasi.
Korban merupakan sumando warga Pangian dan merupakan warga asli Tanjung Bonai Aur, Kabupaten Sijunjung-Sumatera Barat.“Pihak keluarga sudah dikabari. Nantinya, di mana akan dikuburkan sesuai kesepakatan antara istri dan keluarga," lanjutnya.
Kapolsek menyatakan dari dugaan sementara, korban melakukan bunuh diri dan bukan merupakan kasus pembunuhan.
Baca juga: Geger Penemuan Mayat di Tanah Datar, Kaki dan Tengkorak Terpisah 100 Meter
“Kuat dugaan korban depresi karena terlilit hutang. Selama masa hidupnya, korban merupakan juragan padi. Ia membeli dan menjual padi di daerah sini," lanjutnya.
Editor : Redaksi